Senin, 19 Oktober 2020

SOSIALISASI RUMAH BELAJAR BERBANTU MEDIA MIND MAPPING 

BAGI GURU DI KABUPATEN BANGKA BARAT

PROVINSI BANGKA BELITUNG

 

Sejak tahun 2019 penulis sudah aktif dalam membumikan Rumah Belajar kepada rekan-rekan guru di Provinsi Bangka Belitung khususnya di Kabupaten Bangka Barat. Begitupun juga pada tahun 2020 ini, dalam pelaksanaan sosialisasi Rumah Belajar baik secara langsung ke beberapa sekolah maupun melaui sosial media, penulis menyiapkan Mind Mapping tentang Rumah Belajar yang penulis gunakan sebagai salah satu media untuk sosialisasi. Media Mind Mapping ini berisi tata cara registrasi dan fitur-fitur yang terdapat dalam Rumah Belajar serta  kontak yang bisa dihubungi peserta jika ingin bertanya lebih lanjut terkait Rumah Belajar kepada penulis. Selain memberikan materi terkait Rumah Belajar, penulis juga memberikan pelatihan dasar-dasar pembuatan video pembelajaran dengan bantuan Camtasia Studio.

Adapun deskripsi kegiatan sosialisasi Rumah Belajar yang penulis laksanakan adalah sebagai berikut:

a.    Sosialisasi di SDN 20 Muntok



Kegiatan ini penulis laksanakan pada tanggal 28 September 2020 dari pukul 08.00-12.00 WIB di ruang kelas SDN 20 Muntok. Jumlah peserta yang mengikuti sosialisasi adalah 10 orang. Adapun hasil/ output dari kegiatan ini adalah daftar hadir peserta dan foto kegiatan sebagai berikut.

 

Gambar 1.

Daftar Hadir dan Foto Kegiatan Sosialisasi di SDN 20 Muntok


b.    Sosialisasi di SDN 1 Muntok

Kegiatan ini penulis laksanakan pada tanggal 8 Agustus 2020 dari pukul 08.00-12.00 WIB di ruang kelas SDN 1 Muntok. Jumlah peserta yang mengikuti sosialisasi adalah 20 orang. Kegiatan ini dibuka langsung oleh pengawas sekolah Gugus IV UPT. Dinas Pendidikan Kec. Muntok.

 

 

Gambar 2

Daftar Hadir dan Foto Kegiatan Sosialisasi di SDN 1 Muntok

 

c.    Sosialisasi di SMPN 1 Muntok

Kegiatan ini penulis laksanakan pada tanggal 9 Oktober 2020 dari pukul 08.00-11.00 WIB di laboratorium komputer SMPN 1 Muntok. Jumlah peserta yang mengikuti sosialisasi adalah 31 orang. Selain menjelaskan materi secara langsung dengan power point penulis juga membagikan Mind Mapping tentang Rumah Belajar kepada peserta. Adapun hasil/ output dari kegiatan ini adalah daftar hadir peserta dan foto kegiatan sebagai berikut.








Gambar
3

Daftar Hadir dan Foto Kegiatan Sosialisasi di SMPN 1 Muntok

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

  Aksi Nyata Modul 1.4 : Budaya Positif   Sekolah harus berupaya untuk menciptakan lingkungan pendidikan di mana semua warga nya , terutama ...